Ini Dia 8 Permainan Seru untuk Balita

permainan seru untuk balita


Memiliki bayi merupakan karunia yang sangat indah bagi setiap ibu. Menghabiskan waktu bersama buah hati menjadi momen yang tak terlupakan. Tahukah Moms, sejak dini bayi sebenarnya sudah bisa diajak bermain lho. Setelah lahir pun, bayi  akan dipenuhi oleh rasa penasaran akan banyak hal. Otak kecilnya sibuk menyerap dan mencerna berbagai informasi dari dunia luar.  Nah, mengajaknya bermain adalah salah satu cara untuk merangsang dan mengembangkan kemampuan sosial, emosional, fisik, serta kognitifnya. Selain itu, bermain bersama akan membuat hubungan emosional antara ibu dan anak makin dekat. 

Meski demikian, punya balita pastinya bikin Mommies lelah lahir batin. Karena itu, penting juga untuk selalu menjaga mood, dan membuang energi negatif sebelum bermain bersama si kecil. Soalnya, anak-anak itu sangat sensitif. Mereka ibarat cermin yang akan memantulkan kembali energi dan aura dari orang tuanya. 

Untuk menjaga mood itu, jangan lupa juga bahwa ibu berhak bahagia di tengah segala kerempongan hariannya. Menyediakan me time secara rutin adalah jalan ninja saya untuk tetap waras. Terlebih saat kita harus banyak di rumah, dengan balita yang lagi aktif-aktifnya. Udah gitu ngga punya ART, ahh rasanya nano-nano banget. Tapi, demi pertumbuhan buah hati secara maksimal, nggak ada kata malas tentunya buat para Mommies. So, langsung aja yuk kita cari tahu apa aja sih permainan yang seru buat balita?


8 Permainan Seru untuk Balita

Peek a boo

Permainan ini dalam bahasa Indonesia biasa disebut dengan ci-luk-ba. Ini adalah jenis permainan termudah, namun nggak pernah membosankan bagi balita. Dengan mengajaknya bermain ci-luk-ba, kita sedang mengajarinya konsep ada dan tiada. Jadi, suatu saat pas kita nggak ada di sampingnya, anak nggak akan kaget dan menangis.


Alat permainan yang bersuara

Permainan ini selalu membuati balita tertawa riang. Suara berisik saat alat digoyangkan akan memancing rasa penasaran dan menstimulasi indra pendengarannya. Permainan ini cocok buat bayi di bawah 1 tahun, di mana panca inderanya sedang berkembang pesat, termasuk indera pendengaran dan penglihatan. 


Balok susun

Nah yang ini cocok buat anak di atas 3 tahun ya Moms. Pastikan mereka sudah mampu membedakan mana makanan dan mana yang tidak boleh dimasukkan ke dalam mulut. 

Sebenernya, hampir semua anak menyukai permainan susun balok. Permainan ini berguna untuk merangsang anak menjadi sosok yang kreatif. Selain itu, juga baik untuk mengasah kemampuan motorik dan mendorong perkembangan otak Si Kecil. 


Petak umpet

Permainan ini mirip dengan ci-luk-ba tapi dengan jangkauan yang lebih luas. Dengan permainan ini, anak akan belajar memecahkan masalah saat berusaha mencari ibunya. 


Memakai kostum

Mommies bisa mengajak anak berimajinasi dan berkreativitas dengan membuat aneka kostum yang lucu. Tak perlu kostum yang mahal-mahal, kok Moms. Berbagai alat yang ada di rumah pun bisa dipakai, misalnya pakaian, sarung, koran, kardus atau apa saja yang tersedia. Intinya, kita hanya harus kreatif dan nggak malas untuk berkarya. LOL


Bermain pasir dan air

Permainan ini membantu balita mengenal tentang tekstur, volume, dan kepadatan benda. Pastikan pasir dan air yang dipergunakan dalam kondisi bersih agar anak terhindar dari kuman dan bakteri ya. Setelah melakukan permainan ini, sebaiknya segera mandikan anak agar kuman tidak menempel di badannya.


Bermain  bola

Aktivitas ini berguna untuk melatih kemampuan motorik kasarnya. Banyak hal yang bisa dilakukan dengan bola. Mommies bisa melempar, memantulkan, menggelindingkan atau menendang bola dan doronglah anak untuk menirunya. Gunakan bola yang berbahan lentur, lembut dan tidak terlalu besar agar anak nyaman menggunakannya. 


Menari dan bernyanyi

Balita pasti sangat menyukai kegiatan ini. Mommies bisa memutarkan lagu anak-anak yang ceria dan ajaklah ia bergerak mengikuti irama. Berikan juga pelukan, gendongan  atau ajaklah dia bermain dan menirukan suara musik sederhana seperti drum dan gitar. Sekedar membuat irama dengan ketukan dari mulut kita pun akan sangat menyenangkannya. Saya bahkan masih melakukan permainan ini sampai sekarang Kevin udah SD hihihi. 

Nah, itu tadi delapan jenis permainan murah meriah yang seru namun sangat bermanfaat bagi balita. Selamat bermain!


Love,



Posting Komentar

0 Komentar